PeristiwaPolitik

Rekapitulasi Suara Pemilu di Robatal Sampang Nyaris Ricuh

SAMPANG, WartaMadura.id – Rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024, di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Robatal, Sampang, Madura, Jawa Timur, nyaris ricuh.

Pasalnya, kericuhan tersebut dipicu adanya suara gaduh didalam ruang rekapitulasi, hingga terjadinya aksi protes dari para saksi, lantaran perbedaan perolehan suara.

Informasi yang dihimpun wartamadura, Rabu (21/02) siang, kericuhan nyaris terjadi itu, sempat diwarnai protes dari pendukung salah satu peserta Pemilu tingkat kabupaten.

Namun dalam kericuhan tersebut, berhasil ditenangkan oleh aparat keamanan yang saat itu tengah melakukan pengamanan, di lokasi rekapitulasi.

Dikutip dari salah satu media online, saksi dari PPP Mohammas Iqbal Fatoni mengatakan, aksi protes karena sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang dibacakan, banyak tidak sesuai perolehan.

“Bahkan, saya meminta agar surat suara di sejumlah TPS, tepatnya di Desa Gunung Rancak dihitung ulang,” ucapnya.

Terpisah, Kapolsek Robatal AKP Siswanto mengatakan, warga meminta hasil suara dari peserta Pemilu yang didukungnya, agar dikembalikan ke semula.

“Menurut keterangan warga, masing-masing saksi sudah mengetahui hasil perolehan suara,” jelasnya.

Guna memberikan keamanan dan kelancaran saat rekapitulasi suara Pemilu, kata Siswanto, pihaknya menerjunkan 64 personel gabungan.

“Terdiri dari BKO Brimob Polda Jatim, personel Polres, Polsek dan Koramil. Pengamanan tersebut, akan dilakukan sesuai jadwal yang ditentukan,” pungkasnya. (red)

Show More

Related Articles

Back to top button