Sumenep, wartamadura.id – Puskesmas Pragaan sering dilanda banjir, Anggota Komisi 3 DPRD Sumenep, H. Eksan akan segera panggil kepala dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten setempat.
H. Eksan yang juga anggota DPRD Sumenep Dapil 3 tersebut meminta agar PUTR segera mengambil langkah dan sikap untuk mengatasi banjir yang kerap kali hujan melanda Puskesmas Pragaan.
“Kami juga mendapatkan keluhan dari masyarakat bahwa setiap kali hujan deras Puskesmas di Pragaan selalu dilanda banjir bahkan informasi yang kami terima kemarin banjir sampai masuk keruang rawat inap pasien”, tuturnya.
Menurutnya berdasarkan informasi yang diterima dari masyarakat banjir yang melanda Puskesmas Pragaan adalah kiriman dari dataran tinggi dan akses gorong-gorong yang menuju ke laut belum memadai sehingga air menumpuk disekitar Puskesmas.
“Oleh karena itu, kami akan panggil dinas terkait untuk membicarakan sekaligus mencari solusi atasi banjir di Puskesmas Pragaan itu, apakah nanti gorong-gorongnya di lebarkan dan diperdalam atau bagaimana enaknya”, terangnya.
Mantan Kepala Desa Karduluk 3 periode mendesak dinas terkait segera ambil langkah kongkrit mengingat Puskesmas adalah kebutuhan vital untuk menunjang kesehatan masyarakat.
“Harus segera diambil langkah kongkrit, kasian masyarakat yang datang berobat agar cepat sembuh kalau dilanda banjir malah jadinya tambah sakit dan akibat dari banjir itu sangat fatal karena semua aktivitas yang menunjang kesehatan masyarakat terganggu”, pungkasnya. (Hor95)